Sunday, January 22

yuk2... ikutan... :)


================================================================================
Teman, Keluarga, dan Kolega

Dua orang teman saya saat ini sedang terlibat dalam sebuah program kerja yang membutuhkan bantuan anda, terutama bantuan berupa buku-buku bacaan anda! Ide ini sangat hebat dan sederhana tapi sungguh kompleks dalam pengimplementasiannya, dan berharap dapat membuat orang-orang (semoga) berkata, “Saya mau membantu ini!” Singkatnya, mereka sedang mengumpulkan banyak buku dari berbagai pihak dan merencanakan untuk membuat acara besar satu hari menjual buku yang akan diadakan di tengah jalan di bundaran HI di Jl. Sudirman, salah satu jalan paling sibuk di Jakarta!!

Jadi, bagaimana cara membantunya? Sampai tanggal 10 September (meskipun mereka berharap masyarakat mau mendonasikan dari sekarang karena hal tersebut akan membantu mereka mengatur buku-buku tersebut lebih baik lagi) tim akan mengumpulkan buku-buku besar, buku-buku kecil, buku-buku orang dewasa, buku-buku anak kecil, komik, drama, buku dalam bahasa inggris, buku dalam bahasa Indonesia dan bahkan buku romantis sekalipun. Intinya, jika anda siap menyumbang buku yang mana saja, mereka siap terima buku tersebut.Jadi, mohon donasikan buku-buku anda.

Bagaimana cara saya memberikan buku-buku ini kepada mereka? Mudah sekali, cukup dengan mengirimkan saya sms ke nomor 0811 807 207 dan memberitahukan di mana letak kantor anda di Jakarta sehingga tim kami akan menjemput buku-buku tersebut!! Untuk teman dan kolega saya, saya akan tersedia jasa layanan jemput buku, sesederhana itu.

Bagaimana jika saya tidak mau Edwin mengambil buku saya - apakah ada cara lain? Tenang! Ada banyak lokasi untuk penyetoran buku anda. Yaitu: 40 outlet Starbucks dan di bawah Jalan Sudirman, Plaza Indonesia, Sekretariat Bike2Work Pondok Indah, Kedutaan besar Amerika Serikat di Menteng, BlitzMegaplex (drop buku-buku tersebut sebelum anda nonton bioskop), Newsroom Jakarta Globe di Kuningan, Caz Bar di Mega Kuningan, Eastern Promise diKemang, Bagel2bagel di Kemang, Habibiecenter di Kemang dan SbuxIndonesia di Kemang

Apa yang terjadi jika saya tinggal di Bandung? Maaf, kami hanya dapat menjemput buku anda di Jakarta tapi ada beberapa tempat di Bandung untuk menjadi lokasi penyetoran buku anda, yaitu: Bandung indah Plaza, Paris Van Java, Citywalk dan KM 97.

Jadi sebenarnya buku-buku tersebut untuk apa? Tim dari Taman Bacaan Pelangi, sebuah organisasi yang membuat perpustakaan kecil untuk anak-anak di desa Flores, NTT akan memilih beberapa buku tersebut untuk membawanya ke perpustakaan mereka di NTT. Sisa buku tersebut akan dijual di bundaran HI hari Minggu, tanggal 29 January 2012 selama Car Free Day. Dan semua dana yang terkumpul akan diberikan ke Taman Bacaan Pelangi untuk mendukung kerja hebat mereka di NTT.

Saya benar-benar ingin mendukung program ini, apakah ada cara lain untuk mendukung? Ya! Anda dapat mengopi dan menempel (paste) email ini dan kirimkan ke semua orang-orang yang anda kenal.Kami berharap mendapatkan bantuan yang besar. Sekali lagi, terima kasih telah membantu dan tim kami akan segera menjemput buku-buku tersebut dari kantor/rumah anda.




Salam manis,
(Ketik nama kamu yang ciamik di bawah kata ‘salam manis ini, hihihi)

———————————————————–------------------------------------------------------------